Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Hasil Reformulasi PPPK Teknis 2022

Ini Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Reformulasi PPPK Teknis 2022, CEK Instansimu 
 Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Reformulasi PPPK Teknis 2022, CEK Instansimu / Mulai Selasa 5 September 2023 ini, hasil Reformulasi PPPK Teknis 2022 melalui jalur optimalisasi diumumkan

Sebanyak 10.520 peserta PPPK Teknis 2022 yang akan dinyatakan lulus menjadi ASN berkat reformulasi PPPK Teknis 2022.

Paling besar ada di Kementerian Agama yakni 9.218 orang.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah resmi mengumumkan hasil reformulasi PPPK Teknis 2022 melalui optimalisasi PPPK, siang ini.

Namun pengumuman tiap instansi tidak serentak.

Untuk tahun 2022, ada 61 instansi yang membuka PPPK Teknis. Itu artinya, 61 instansi ini juga mendapatkan jatah reformulasi PPPK Teknis 2022.

"Pengumuman hasil optimalisasi PPPK Teknis TA 2022 pra sanggah sudah mulai dapat diakses secara bertahap lewat akun SSCASN ya. Cek secara berkala pengumumannya dengan login ke masing-masing akun peserta," tulis BKN dalam instagramnya, baru-baru ini.

Tahapan selanjutnya adalah masa sanggah. Jika anda keberatan dengan pengumuman hasil, diberi kesempatan untuk melakukan sanggahan beserta bukti hingga 9 September 2023.

Berikut jadwal Terbaru pengumuman reformulasi PPPK teknis melalui optimalisasi yang telah dirilis BKN

1. 11-24 Agustus 2023: Verifikasi dan validasi data peserta seleksi PPPK Teknis untuk data THK-II dan Non ASN Menjadi 11-24 Agustus 2023

2. 23-31 Agustus 2023: Pengelolaan dan penyerahan hasil optimalisasi PPPK Teknis sesuai dengan Kepmenpan Nomor 571 tahun 2023 menjadi 23 Agustus - 6 September 2023

3. 1 September 2023: Pengumuman hasil optimalisasi PPPK Teknis sesuai dengan Kepmenpan Nomor 571 tahun 2023 menjadi 5 September 2023 dan seterusnya.

4. 2-5 September 2023: Masa sanggah hasil optimalisasi PPPK Teknis sesuai dengan Kepmenpan Nomor 571 tahun 2023 menjadi 6-9 September 2023

5. 2-7 September 2023: Masa jawab hasil optimalisasi PPPK Teknis sesuai dengan Kepmenpan Nomor 571 tahun 2023 menjadi 6-11 September 2023

6. 8 September 2023: Pengumuman hasil optimalisasi PPPK Teknis pasca sanggah menjadi 12 September 2023

7. 9 - 24 September 2023: Pengisian DRH dan pemberkasan usul penetapan NI PPPK Teknis menjadi 13 - 28 September 2023

8. 10 - 29 September 2023: Penetapan NI PPPK Teknis menjadi 14 September - 3 Oktober 2023.

BKN juga sebelumnya menerangkan pengumuman hasil reformulasi PPPK Teknis 2022 tak serentak.

"Pengumuman akan berlangsung secara bertahap oleh masing-masing instansi yang dilamar," jelas BKN menjawab pertanyaan dari nitizen.

"Kamu juga bisa cek berkala di laman informasi instansi dan apabila instansi sudah menyelesaikan secara menyeluruh maka pelamar bisa mengecek di akun masing-masing (SSCASN)," jelas instagram BKN.

Untuk mengecek pengumuman hasil reformulasi PPPK Teknis 2022 bisa cek melalui akun SSCASN masing-masing.

Buka laman https://daftar-sscasn2022.bkn.go.id/login;

- Kemudian lakukan login dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan password;

- Lalu ikuti instruksi selanjutnya.

Berikut daftar instansi yang sudah umumkan hasil Reformulasi PPPK:

1. Bawaslu RI KLIK DI SINI.

2. BKN KLIK DI SINI

3. Pemprov Jawa Timur KLIK DI SINI

Sementara instansi lainnya masih menunggu.***

Editor: Harry Tri Atmojo/portalsulut